Visi dan Misi
Calon Presidium Nasional Koalisi Perempuan
Dewi Astuti
Visi
Menjadikan Koalisi Perempuan Indonesia sebagai organisasi massa perempuan terdepan dalam membela kesetaraan, demokrasi dan keadilan jender pada seluruh aspek kehidupan di Indonesia.
Misi dan program selama lima tahun ke depan
Di Koalisi Perempuan Indonesia, presidium nasional bersama-sama dengan pengurus tingkat nasional, propinsi dan cabang membangun, mengevaluasi dan mengembangkan organisasi untuk memperjuangkan keadilan dan kesetaraan perempuan dan anak perempuan.
Membangun, mengevaluasi dan mengembangkan organisasi dilakukan melalui:
- Memperluas wilayah-wilayah KPI dengan memperbanyak jumlah anggota Koalisi Perempuan di propinsi yang belum dan sudah memiliki struktur kepengurusan di tingkat balai perempuan, cabang dan Wilayah.
- Melakukan pendidikan-pendidik an kader yang berbasiskan kelompok-kelompok kepentingan Koalisi Perempuan Indonesia.
- Melakukan monitoring, evaluasi dan memberikan rekomendasi secara reguler terhadap perbaikan kondisi dan kerja-kerja organisasi di tingkat nasional dan propinsi.
- Melakukan advokasi dan kampanye untuk membela keadilan dan kesetaraan perempuan pada tingkat regulasi dan implementasi di tingkat nasional dan propinsi.
Program
Turunan Program yang akan saya dorong dan lakukan jika saya menjadi anggota presidium nasional adalah:
- Presidium nasional melakukan kunjungan dan monitoring rutin ke wilayah minimal satu kali dalam setahun.
- Presidium nasional melakukan kunjungan dan monitoring ke propinsi atau kabupaten yang belum memiliki kepengurusan minimal satu kali dalam setahun.
- Mengusulkan dan mendorong Sekretariat nasional untuk membuat modul dan program pendidikan komunitas berdasarkan kelompok kepentingan.
- Terlibat di dalam pembuatan Modul pendidikan komunitas berdasarkan kelompok kepentingan.
- Presidium nasional melakukan rapat dengan eksekutif minimal dua kali dalam setahun untuk melakukan koordinasi, evaluasi dan memberikan rekomendasi di dalam kerja-kerja secretariat nasional.
- Di dalam kerja-kerja kampanye dan advokasi di luar kerangka kerja KPI, saya akan selalu menyuarakan nilai-nilai Koalisi Perempuan Indonesia.