Rabu, 29 Juli 2009

Visi Misi - sekjend - Dian Kartikasari




BERGERAK BERSAMA

UNTUK DEMOKRASI DAN KEADILAN


Bergabung dengan Koalisi Perempuan Indonesia untuk Keadilan dan Demokrasi sejak Desember 1998, menjadi Koordinator Kelompok Kerja Advokasi Kebijakan Publik hingga tahun 2004. Terpilih sebagai Presidum Nasional Koalisi Perempuan Indonesia untuk Periode 2004-2009. Sejak bergabung dengan Koalisi Perempuan Indonesia, melalui pengalaman merasakan getirnya nasib dan perjuangan kaum perempuan, membuat saya menetapkan bahwa Mengabdi untuk gerakkan Perempuan adalah pilihan hidup saya.


Diusulkan oleh pengurus dari 8 Wilayah, yaitu: wilayah Nangroe Aceh Darussalam, Bengkulu, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Sulawesi Tenggara, Jawa Tengah, Jawa Timur, DKI Jakarta serta 2 Cabang yaitu Cabang Palembang dan Tangerang sebagai calon Sekretaris Jenderal untuk periode 2009-2014.


Karena panggilan kawan-kawan Koalisi Perempuan Indonesia dari berbagai wilayah dan cabang inilah saya siap menjalankan mandat dari anggota, mentaati dan melaksanakan AD/ART serta keputusan organisasi untuk menjalankan organisasi sebagai Sekretaris Jenderal periode 2009-2014, dengan Visi :


Terwujudnya Koalisi Perempuan Indonesia sebagai organisasi berbasis anggota yang kokoh, untuk mencapai keadilan, demokrasi dan pemenuhan Hak Asasi Manusia yang bermanfaat bagi anggota dan Perempuan pada umumnya serta kelompok masyarakat lain yang terpinggirkan.


Dengan 7 Misi , sebagai berikut:

  1. Meningkatkan pengetahuan dan peningkatan kesadaran perempuan terhadap Hak Asasi Manusia, Hak-hak perempuan dan Hak Anak.
  2. Menambah jumlah dan meningkatkan kemampuan anggota sebagai kelompok pendorong terciptanya kebijakan yang adil bagi seluruh perempuan dan anak
  3. Memperkuat dan mendukung advokasi 18 kelompok Kepentingan dalam Koalisi Perempuan Indonesia
  4. Membangun sistem pengelolaan organisasi Koalisi Perempuan Indonesia dari tingkat balai perempuan, cabang, wilayah hingga sekretariat nasional.
  5. Membangun organ-organ taktis dan usaha-usaha yang sah untuk memperkuat dan memandirikan organisasi dan anggota
  6. Membangun dan merawat jejaring kerja dengan masyarakat sipil di tingkat daerah dan nasional untuk memperkuat demokrasi dan keadilan
  7. Ikut serta dalam gerakkan masyarakat internasional dalam mewujudkan keadilan dan kesetaraan serta perdamaian dunia


Diwujudkan dalam : 7 PROGRAM (2009-2014)

  1. Pendidikan dan penyebaran informasi dan pengetahuan bagi anggota dan masyarakat umum.
  2. Memperkuat dan mendukung advokasi bagi 18 kelompok Kepentingan dalam koalisi Perempuan melalui penggalangan, pemahaman permasalahan di tiap kelompok dan perancangan strategi advokasi
  3. Penguatan strategi penggalangan anggota berbasis komunitas, penyelenggaraan pendidikan kader berjenjang (pendidikan dasar,kepemimpinan dan advokasi), pengiriman anggota mengikuti pendidikan atau pelatihan, dan penyelenggaraan pertemuan berkala untuk membangun persaudaraan sesama perempuan.
  4. Memperkuat peran dan posisi perempuan dalam perencanaan dan pengambilan keputusan dalam kerangka peningkatan partisipasi perempuan dalam politik
  5. Menjadi bagian Gerakkan Bersama Untuk Keadilan dan demokrasi melalui jejaringdengan organisasi perempuan, HAM, anak, lingkungan, ikatan profesi dan organisasi masyarakat sipil, pakar, akademisi, usahawan dan lainnya.
  6. Penguatan dan Pengembangan Kelembagaan Organisasi
  7. Ikut serta dalam gerakkan masyarakat internasional



Dengan : 6 STRATEGI

  1. Memperkuat advokasi Gender Budget dari tingkat Balai Perempuan hingga nasional agar Anggaran Dana Desa, APBD dan APBN diutamakan untuk memenuhi HAM dan mengatasi persoalan nyata perempuan seperti : Gizi Buruk, Pendidikan, kesehatan, infrastuktur perdesaan, pangan dan pertanian, industri usaha kecil berbasis budaya dan teknologi sederhana serta perlakuan hukum yang tidak adil
  2. Penguatan kelompok 18 Kelompok kepentingan perempuan serta membangun dialog kebijakan dengan Pemerintah/Pemerintah Daerah, Dewan Perwakilan Rakyat dan kekuatan politik lainnya.
  3. Memperkuat advokasi Kebijakan public dengan pendekatan berbasis Hak (Hak Asasi Manusia, Hak Perempuan dan Hak Anak) mendorong adanya peraturan perundang-undangan yang mempromosikan, mengakui, menjamin pemenuhan HAM serta mendorong upaya-upaya pencegahan dan penanggulangan pelanggaran HAM.
  4. Memperjuangkan adanya perlakuan khusus (affirmative Action) bagi kelompok khusus seperti penyandang cacat, kelompok masyarakat Adat, lanjut usia, korban kekerasan dan anak-anak, dll
  5. Menggalang kerja sama antar anggota, masyarakat umum, pemerintah dan swasta untuk bersama-sama menghentikan segala bentuk kekerasan dan perlakuan tidak adil (diskriminasi) terhadap perempuan dan anak.
  6. Penguatan kelembagaan melalui Perbaikan struktur, alur kerja, komunikasi, pengelolaan organisasi yang bersih, transparan dan bertanggung jawab, penambahan pengetahuan terhadap issu-issu yang menjadi agenda Koalisi Perempuan serta membangun organ taktis dan usaha yang sah seperti: Koperasi, Kelompok usaha, kelompok budaya dan kelompok-kelompok lain.


Mari, BERGERAK BERSAMA,

untuk Demokrasi dan Keadilan